KAJIAN PERENCANAAN GEOMETRIK JALAN DAN TEBAL PERKERASAN JALAN LINGKAR UTARA MAJALENGKA

  • Cucup Kurdianto Universitas Majalengka.
  • Abdul Kholik Universitas Majalengka
Keywords: Geometrik Jalan, Metode Bina Marga, Jalan Raya, Perkerasan Lentur

Abstract

Perencanaan geometrik jalan berfungsi untuk menentukan dimensi nyata dari suatu jalan serta sifat-sifat lalulintas yang melaluinya. Perencanaan geometrik jalan ini berhubungan dengan lalulintas, sedangkan konstruksi jalan berhubungan dengan beban lalulintas yang melalui jalan tersebut. Perencanaan geometrik jalan dan konstruksi jalan saling berkaitan,karena akan terciptanya perencanaan jalan keseluruhan (all over planning). Tujuan Penelitian Dalam perencanaan pembuatan jalan ini ada tujuan yang hendak dicapai yaitu; Merencanakan bentuk geometrik dari jalan kelas fungsi kolektor dan Merencanakan tebal perkerasan pada jalan tersebut. Hasil Analisa Pada pelaksanaan pemadatan dapat disimpulkan yaitu: 1. Pekerjaan pemadatan tidak perlapis dan lintasannya tidak sesuai dengan ketentuan.2. Pada proses pengurugannya tidak direncanakan berapa tinggi timbunan yang sesuai ketentuan.  Perkerasan   jalan   Lingkar Majalengka - Baribis   menggunakan    jenis perkerasan lentur berdasarkan volume LHR yang ada dengan dengan jenis bahan yag dipakai adalah: Surface Course : Laston MS 744; Base Course; Batu pecah Kelas A ( CBR 100% ); Sub Base Course : Sirtu Kelas A ( CBR 70% ). Dengan  perhitungan didapatkan dimensi dengan tebal dari masing- masing lapisan Surface Course       : 7,5 cm; Base Course : 20 cm; Sub Base Course  : 12 cm

Author Biographies

Cucup Kurdianto, Universitas Majalengka.

Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Majalengka

Abdul Kholik, Universitas Majalengka

Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Majalengka

Published
2019-10-01
How to Cite
Kurdianto, C., & Kholik, A. (2019). KAJIAN PERENCANAAN GEOMETRIK JALAN DAN TEBAL PERKERASAN JALAN LINGKAR UTARA MAJALENGKA . SEMINAR TEKNOLOGI MAJALENGKA (STIMA), 4(1), 278-280. Retrieved from https://prosiding.unma.ac.id/index.php/stima/article/view/275