MINAT MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI FKIP-UNMA

  • Indrayogi Indrayogi Universitas Majalengka
  • Indra Prabowo Universitas Majalengka
  • Risky Adhitya Putra Universitas Majalengka
Keywords: Minat, Mahasiswa, Pendidikan Jasmani

Abstract

Program studi Pendidikan jasmani fakultas keguruan dan ilmu pendidikan Universitas Majalengka merupakan salah satu jurusan yang cukup banyak diminati oleh masyarakat lokal maupun luar kota. Hal itu didasari karena program studi Pendidikan jasmani Universitas Majalengka telah terakreditasi “B” dengan nilai baik sekali. Universitas Majalengka merupakan universitas swasta di Kabupaten Majalengka. Suatu pekerjaan rumah yang sama seperti perguruan tinggi swasta lainnya yaitu bagaimana meningkatkan jumlah mahasiswa dari tahun ke tahun. Universitas Majalengka terdiri dari beberapa fakultas salah satunya adalah fakultas keguruan dan ilmu pendidikan yang memiliki mahasiswa paling banyak. Mahasiswa fakultas keguruan dan ilmu Pendidikan Universitas Majalengka mengalami kenaikan signifikan dari tahun ke tahun. Di samping semakin ketatnya persaingan, masalah lain yang dihadapi perguruan tinggi adalah semakin kritisnya mahasiswa dalam megambil keputusan untuk memilih sebuah perguruan tinggi. Calon mahasiswa dapat memilih banyak alternatif pendidikan sehingga mereka memperhatikan model pendidikan dan prospek kerja setelah lulus kuliah. Pihak perguruan tinggi perlu menyusun strategi pemasaran untuk memenangkan persaingan. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan menggunakan metode observasional, Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas XII di SMA Negeri 1 Maja, SMA Negeri 1 Kadipaten, dan SMA Negeri 1 Talaga. Jumlah populasi dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 524 orang. Dari hasil analisis dan pembahasan yang sudah dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa minat siswa SMA kuliah di program studi Pendidikan Jasmani Universitas Majalengka berdasarkan indikator intrinsik berada dalam kategori kurang dan berdasarkan indikator ekstrinsik berada dalam kategori tinggi

Published
2022-10-21
How to Cite
Indrayogi, I., Prabowo, I., & Putra, R. A. (2022). MINAT MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI FKIP-UNMA. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan , 4, 154-163. Retrieved from https://prosiding.unma.ac.id/index.php/semnasfkip/article/view/793